August 6, 2014

Gamada 2014 & PPSMB 2014


PPSMB? Apa itu? 

Salam sejahtera para pembaca yang berbahagia.

Dengan segala kerendahan hati, perkenankanlah saya mengenalkan diri saya, Yuharsen Ergi Pratama Julian, Panggilan akrab saya adalah Ergi. Saya berasal dari Salatiga, salah satu kota kecil di Indonesia, yang menjadi bagian dari provinsi Jawa Tengah, yang sering ramai dilalui kendaraan umum AKDP Semarang-Solo PP, yang berada dekat dengan gunung Merbabu. Saya adalah alumni SMA Negeri 1 Salatiga jurusan IPA tahun angkatan 2011-2014. Sekarang, Puji Tuhan, saya telah resmi menjadi Maba UGM 2014 Fakultas Teknik, Jurusan Teknik Fisika, yang diterima melalui jalur SNMPTN 2014 yang sebentar lagi akan mengikuti kegiatan PPSMB UGM. :D

Tulisan kali ini, adalah tulisan spesial yang saya buat bagi Anda semua para pembaca, terutama, kepada panitia PPSMB UGM 2014 yang telah berusaha untuk mewujudkan acara PPSMB tahun ini untk diikuti oleh semua maba UGM 2014.

Apa yang dimaksud PPSMB itu?


 PPSMB (Pelatihan Pembelajaran Sukses Mahasiswa Baru) merupakan kegiatan pengenalan (mirip MOS) oleh UGM bagi mahasiswa baru sebelum memulai perkuliahan. Bagi orang yang belum mengenal lebih jauh, mungkin akan mengira PPSMB adalah ospek yang dilakukan oleh UGM. Acara ini bukanlah ospek yang dikenal secara umum oleh masyarakat. Acara ini bebas dari ajang perpeloncoan, apalagi tindak kekerasan. PPSMB justru diadakan dalam rangka mempersiapkan mahasiswa baru menjadi pembelajar yang sukses, unggul, cerdas, dan profesional di bidangnya, serta mampu bersaing dalam percaturan global.
PPSMB yang diadakan UGM, membantu para gamada (Gadjah Mada Muda, sebutan untuk maba UGM) untuk mengenal lagi lebih jauh tentang UGM, baik tingkat universitas, fakultas, maupun jurusan.
Adapun acaranya terbagi menjadi tiga:
  1. PPSMB Universitas 
  2. PPSMB Fakultas 
  3. PPSMB Jurusan

Untuk PPSMB Universitas, dinamakan PALAPA. Kegiatan ini bersifat wajib untuk seluruh gamada. Sedangkan untuk PPSMB tingkat fakultas, namanya tergantung masing-masing fakultas.



Untuk PPSMB Fakultas yang akan saya ikuti disebut PRISMA. PRISMA ini merupakan PPSMB yang akan diikuti oleh seluruh fakultas teknik UGM.


Sedangkan untuk PPSMB tingkat jurusan, namanya tergantung kesepakatan jurusan tersebut. Untuk PPSMB yang akan saya ikuti, dari Jurusan Teknik Fisika, disebut dengan DINAMIKA JTF. Eureka!!!!



Bagi saya, banyak manfaat yang akan saya dapatkan dari kegiatan PPSMB ini. Yang pertama, secara umum, semua gamada pasti akan mendapatkan pengalaman yang tidak akan pernah didapati di lain tempat selain UGM. Kedua, PPSMB ini juga mengadakan berbagai macam kegiatan agar para gamada lebih mengenal jauh tentang wilayah Yogyakata, universitas, fakultas, maupun jurusan sehingga para gamada dapat cepat beradaptadi di lingkungan tempat tinggal di Yogyakarta.

Sebenarnya masih banyak manfaat yang akan maupun sedang saya dapatkan melalui acara PPSMB ini. Kiranya, PPSMB UGM tahun 2014 ini memberikan pengalaman yang tak akan dilupakan oleh semua para gamada 2014.

Sekian tulisan ini dari saya, kiranya bermanfaat.
Tuhan memberkati. :)

April 5, 2012

Membuat Kunci Determinasi Sederhana

      Kelas 10 tuh identik dengan masa alimnya SMA. selain itu, identik juga dengan banyak tugas. ya ampun! apalagi semester dua, banyak libur si enak, tapi semakin banyak libur semakin banyak tugas, salah satunya ini nii, tugas biologi. Bagi teman-teman siapa saja yang mungkin mendapat tugas membuat kunci determinasi, ni aku share tugasku kemarin buat contoh-contoh kalian saja. :)

      Kunci Determinasi Pada Hewan
1.      a. Hewan tidak bertulang belakang                            (2)
  b. Hewan bertulang belakang                                   (3)
2.      a. Alat gerak berupa sirip                                           (ikan)
  b. Alat gerak bukan berupa sirip                               (4)
3.      a. Tubuh uniseluler                                                     (5)
  b. Tubuh multiseluler                                                (6)

PPSMB? Apa itu? 

Salam sejahtera para pembaca yang berbahagia.

Dengan segala kerendahan hati, perkenankanlah saya mengenalkan diri saya, Yuharsen Ergi Pratama Julian, Panggilan akrab saya adalah Ergi. Saya berasal dari Salatiga, salah satu kota kecil di Indonesia, yang menjadi bagian dari provinsi Jawa Tengah, yang sering ramai dilalui kendaraan umum AKDP Semarang-Solo PP, yang berada dekat dengan gunung Merbabu. Saya adalah alumni SMA Negeri 1 Salatiga jurusan IPA tahun angkatan 2011-2014. Sekarang, Puji Tuhan, saya telah resmi menjadi Maba UGM 2014 Fakultas Teknik, Jurusan Teknik Fisika, yang diterima melalui jalur SNMPTN 2014 yang sebentar lagi akan mengikuti kegiatan PPSMB UGM. :D

Tulisan kali ini, adalah tulisan spesial yang saya buat bagi Anda semua para pembaca, terutama, kepada panitia PPSMB UGM 2014 yang telah berusaha untuk mewujudkan acara PPSMB tahun ini untk diikuti oleh semua maba UGM 2014.

Apa yang dimaksud PPSMB itu?


 PPSMB (Pelatihan Pembelajaran Sukses Mahasiswa Baru) merupakan kegiatan pengenalan (mirip MOS) oleh UGM bagi mahasiswa baru sebelum memulai perkuliahan. Bagi orang yang belum mengenal lebih jauh, mungkin akan mengira PPSMB adalah ospek yang dilakukan oleh UGM. Acara ini bukanlah ospek yang dikenal secara umum oleh masyarakat. Acara ini bebas dari ajang perpeloncoan, apalagi tindak kekerasan. PPSMB justru diadakan dalam rangka mempersiapkan mahasiswa baru menjadi pembelajar yang sukses, unggul, cerdas, dan profesional di bidangnya, serta mampu bersaing dalam percaturan global.
PPSMB yang diadakan UGM, membantu para gamada (Gadjah Mada Muda, sebutan untuk maba UGM) untuk mengenal lagi lebih jauh tentang UGM, baik tingkat universitas, fakultas, maupun jurusan.
Adapun acaranya terbagi menjadi tiga:
  1. PPSMB Universitas 
  2. PPSMB Fakultas 
  3. PPSMB Jurusan

Untuk PPSMB Universitas, dinamakan PALAPA. Kegiatan ini bersifat wajib untuk seluruh gamada. Sedangkan untuk PPSMB tingkat fakultas, namanya tergantung masing-masing fakultas.



Untuk PPSMB Fakultas yang akan saya ikuti disebut PRISMA. PRISMA ini merupakan PPSMB yang akan diikuti oleh seluruh fakultas teknik UGM.


Sedangkan untuk PPSMB tingkat jurusan, namanya tergantung kesepakatan jurusan tersebut. Untuk PPSMB yang akan saya ikuti, dari Jurusan Teknik Fisika, disebut dengan DINAMIKA JTF. Eureka!!!!



Bagi saya, banyak manfaat yang akan saya dapatkan dari kegiatan PPSMB ini. Yang pertama, secara umum, semua gamada pasti akan mendapatkan pengalaman yang tidak akan pernah didapati di lain tempat selain UGM. Kedua, PPSMB ini juga mengadakan berbagai macam kegiatan agar para gamada lebih mengenal jauh tentang wilayah Yogyakata, universitas, fakultas, maupun jurusan sehingga para gamada dapat cepat beradaptadi di lingkungan tempat tinggal di Yogyakarta.

Sebenarnya masih banyak manfaat yang akan maupun sedang saya dapatkan melalui acara PPSMB ini. Kiranya, PPSMB UGM tahun 2014 ini memberikan pengalaman yang tak akan dilupakan oleh semua para gamada 2014.

Sekian tulisan ini dari saya, kiranya bermanfaat.
Tuhan memberkati. :)
| edit post
      Kelas 10 tuh identik dengan masa alimnya SMA. selain itu, identik juga dengan banyak tugas. ya ampun! apalagi semester dua, banyak libur si enak, tapi semakin banyak libur semakin banyak tugas, salah satunya ini nii, tugas biologi. Bagi teman-teman siapa saja yang mungkin mendapat tugas membuat kunci determinasi, ni aku share tugasku kemarin buat contoh-contoh kalian saja. :)

      Kunci Determinasi Pada Hewan
1.      a. Hewan tidak bertulang belakang                            (2)
  b. Hewan bertulang belakang                                   (3)
2.      a. Alat gerak berupa sirip                                           (ikan)
  b. Alat gerak bukan berupa sirip                               (4)
3.      a. Tubuh uniseluler                                                     (5)
  b. Tubuh multiseluler                                                (6)
| edit post